Suigwan, Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau hadiri peresmian lapangan serbaguna RT 02 RW 17 Kelurahan Sei Binti, Sagulung, Sabtu, 02/08/2025.
Dalam sambutannya, Suigwan turut bersyukur bahwa agenda ini dapag terealisasi setelah sekian lama proses yang berjalan.
“Saya bersyukur akhirnya semenisasi lapangan ini dapat rampung pengerjaannya sehingga akan segera dapat dimanfaatkan oleh masyarakat,” ucapnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa terlaksananya semenisasi ini adalah berkat kerja keras semua pihak, terkhusus perangkat RT dan masyarakat setempat.
“Tidak mungkin lapangan ini dapat terlihat cantik seperti saat ini tanpa jerih payah dan kerja keras semua pihak, terkhusus bapak perangkat RT dan masyarakat setempat,” ungkapnya.
Dia turut mengajak masyarakat untuk tidak lagi memandang politik sebelah mata, tetapi sebagai ladang menebar manfaat yang luas kepada sesama.
“Kita tidak boleh lagi anti politik, kita harus rubah mindset politik adalah untuk kemanfaatan, termasuk apa yang sedang bapak-ibu rasakan, anak-anak bisa bermain, bapak-ibu dapat berkegiatan disini. Tentu semua adalah berkat perjuangan politik bapak ibu untuk manfaat yang luas,” ajaknya.
Disamping itu, Marno yang merupakan Ketua RT 02 mengungkapkan rasa syukur yang mendalam serta ucapan terimakasih kepada Suigwan yang telah turut berkontribusi membantu tersemenisasinya lapangan serbaguna dilingkungannya.
“Beliau telah terbukti Dengan kepedulian terhadap lingkungan (lapangan), kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak H. Suigwan atas dedikasinya,” ucapnya.
Ia turut mengajak masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dengan silaturrahmi demi kemajuan di lingkungannya.
“Ayo sama2 kita bangun silaturrahmi, untuk kemajuan lingkungan kita,” tutupnya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ketua RW 17 Sei Binti, Ketua RT 01-05, Ketua DKM Baitussalam, Ketua Karang Taruna dan Remaja Masjid.












