Pernikahan Meriah Putra Anggota DPRD Kepri, Satukan Dua Keluarga Tokoh Masyarakat Batam

Avatar photo
Screenshot

BATAM – Suasana khidmah, hangat, dan penuh suka cita menyelimuti perhelatan pernikahan putra pertama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Suigwan, pada Sabtu (4/10/2025).

Anak sulung dari Suigwan—yang juga menjabat sebagai Bendahara DPW PKB Provinsi Kepri—dan Lusi Ardati, yaitu Anjas Arestu Praditha, resmi mempersunting tambatan hatinya, Zuhairina Lailatul Izzah. Zuhairina sendiri merupakan putri kedua dari tokoh masyarakat Batam, H. Muhammad Yamin, Ketua Ikatan Persaudaraan Imam Masjid (IPIM) Kota Batam, bersama Hj. Badiatul Hikmah.

Puncak acara berupa resepsi pernikahan ini diselenggarakan dengan meriah di Grand Tama Convention Centre, Jalan Letjen R. Suprapto, Tembesi, Kecamatan Sagulung, Kota Batam.

BACA JUGA:  Sambut HUT RI Ke - 80, HARRIS Barelang Batam Hadirkan “Merdeka Escape” dan Barelang Night Market untuk Rayakan Kemerdekaan

Sebelumnya, rangkaian prosesi sakral telah diawali dengan akad nikah yang berlangsung pada hari Jumat, 3 Oktober 2025. Prosesi ijab kabul dilangsungkan di kediaman mempelai wanita, tepatnya di Pondok Pesantren Al-Mawaddah – Perumahan Bukit Tiban Permai Blok I No 7.

Baik saat akad maupun resepsi, acara berjalan lancar dan penuh haru. Kegembiraan tidak hanya dirasakan oleh kedua keluarga besar, tetapi juga seluruh tamu undangan, termasuk kolega politik, pejabat daerah, dan tokoh masyarakat yang hadir.

BACA JUGA:  POLDA KEPRI GELAR PATROLI OPS PEKAT SELIGI 2025, ANTISIPASI PREMANISME DI WILAYAH KEPULAUAN RIAU

Pernikahan ini sekaligus menyatukan dua keluarga besar yang dikenal aktif di kancah politik dan keagamaan di Kepulauan Riau, khususnya Kota Batam. Kebahagiaan dan doa restu mengalir deras bagi kedua mempelai, Anjas dan Zuhairina, yang kini resmi mengarungi bahtera rumah tangga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *