Wakil Ketua III DPRD Provinsi Kepri H.Bahtiar Lc.MA Hadiri Acara Balimau Kasai Warga Kampar di Nongsa

Avatar photo

PRAWARAKEPRI.COM BATAM, – Masyarakat Kabupaten Kampar yang berdomisili di Batam terkabung dalam pagubuyunan Keluarga Besar Kabupaten Kampar (KBKK) Kota Batam melakukan Mandi Balimau Kasai di Pantai Palm Spring Nongsa Jum’at (28/02/2025)

Kegiatan Balimau Kasai warga kampar tersebut dihadiri sejumlah tokoh dari Kampar yaitu H. Bahktiar, Lc, MA, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua III DPRD Kepulauan Riau. Sementara itu terlihat hadir juga Sekertaris DPRD (Sekwan) Kepri Martin Luther Maromon ,S.Sos.,M.Si, dan juga Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Batam H.Jefridin Hamid hingga ratusan warga yang ingin melihat prosesi mandi balimau kasai

BACA JUGA:  PPS Insanul Madani NW Batam Buka Penerimaan Peserta Didik dan Santri Baru Tahun Pelajaran 2025/2026

Tokoh masyarakat Kampar H.Bahtiar Lc.MA saat memberikan tausiah sebelum acara prosesi balimau kasai di hadapan warga mengatakan makna balimau kasai didalam islam yaitu sunnah Tradisi ini memiliki makna pembersihan diri, rasa syukur, dan kegembiraan. 

“Makna Tradisi Balimau Kasai membersihkan diri secara lahir dan batin, Ungkapan rasa syukur dan kegembiraan memasuki bulan puasa, Simbol penyucian dan pembersihan diri, Menyambut bulan suci Ramadan, Serta bersiturahmi antar sesama masyarakat,” ujar nya

Ia juga menambahkan Tradisi Balimau Kasai merupakan warisan dari nenek moyang masyarakat asli Melayu Riau, terutama di daerah Kabupaten Kampar

Proses balimau kasai, yakni menyiramkan air limau dan kasai yang terbuat dari beras dicampur kunyit, juga jeruk nipis dan lainnya. Dimana bahan bahan tersebut berguna untuk membersihakan diri, mandi balimau kasai setiap tahun nya di lakukan oleh masyarakat kampar

BACA JUGA:  LANTAMAL IV IKUTI EXIT BRIEFING PANGKOARMADA I SECARA VIRTUAL

“Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang selalu dilakukan sehari menjelang Ramadan, dimanapun masyarakat kampar berada mereka pasti melakukan mandi balimau kasai, karna ini sudah menjadi tradisi nya orang kampar,”ungkap nya

Selain mandi balimau kasai acara juga diisi dengan memberikan santunan bagi anak yatim juga bermacam permainan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *