Gunakan Kalender Hijriah Global Tunggal, Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriah Jatuh di Tanggal 1 Maret 2025

PRAWARAKEPRI.COM JAKARTA, – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan awal Ramadhan 1446 H. Berdasarkan maklumat Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, 1 Ramadhan 1446 H ditetapkan bertepatan dengan 1 Maret 2025 M.

Penetapan tersebut salah satunya disampaikan lewat unggahan akun Instagram resmi Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah mengenai Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah tentang awal Ramadan, Syawal dan Zulhijah 1446 H. “1 Ramadhan 1446 H jatuh pada hari Sabtu pahing, 1 Maret 2025 Masehi,” dikutip dari unggahan Instagram @pwmjateng, Rabu (8/1/2025).

Sementara untuk 1 Syawal 1446 H jatuh pada hari Ahad Legi, 30 Maret 2025, 1 Zulhijah 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Mei 2025. Kemudian, 9 Zulhijah 1446 H jatuh pada hari Kamis Pon, 5 Juni 2025 serta 10 Zulhijah jatuh pada hari Jumat Wage, 6 Juni 2025.

Penetapan tersebut juga tertuang dalam Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT) yang dipedomani Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah. Berlakunya kalender ini menggantikan metode hisab hakiki wujudul hilal yang sebelumnya menjadi pedoman dalam penetapan awal Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah.

Kalender Hijriyah Global Tunggal merupakan langkah Muhammadiyah untuk menciptakan kepastian dalam penentuan awal bulan hijriyah secara global. Sistem ini dirancang untuk mengintegrasikan aspek astronomi dengan pendekatan syar’i, sehingga memberikan kepastian jadwal ibadah bagi umat Islam.

Exit mobile version