Batam, Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW PKB) Provinsi Kepulauan Riau sukses menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) di Hotel Aston Residence Kp Pelita, Lubuk Baja, Kota Batam, pada Minggu (23/11/2025).
Dalam Muswil yang berlangsung sejak pukul 11.00 WIB ini, peserta menyepakati pengusulan lima nama sebagai calon Ketua DPW PKB Kepri periode mendatang kepada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB.
Kelima nama yang diusulkan tersebut adalah Rocky Marciano Bawole, Aman, S.Pd, MM, Mafirion, Hendrik, dan Nyimas Novi Ujiani.
Muswil DPW PKB Kepri dibuka secara resmi oleh Chusnunia Chalim, yang menjabat sebagai Ketua DPP PKB Bidang UMKM dan Ekonomi Kreatif sekaligus Wakil Ketua Komisi VII DPR RI.
Kegiatan penting partai ini dihadiri oleh seluruh jajaran DPW, Ketua Lembaga dan Badan Otonom (Banom), serta pimpinan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se-Provinsi Kepulauan Riau. Sesuai pedoman partai, Muswil juga memberikan hak kepada peserta untuk mengusulkan calon pengurus Dewan Syura dan Dewan Tanfidz DPW.
Dalam sambutannya, Chusnunia Chalim menekankan pentingnya peran partai bagi masyarakat. “PKB bisa memberi dukungan penuh terhadap pemerintahan, baik Kepri ataupun kabupaten/kota lainnya. Keberadaan partai harus terasa manfaatnya untuk masyarakat,” tegasnya.
Aman, yang merupakan Sekretaris DPW PKB Kepri menjelaskan bahwa hasil Muswil, termasuk usulan lima nama calon Ketua DPW, akan segera diserahkan kepada DPP PKB.
“Tahap selanjutnya pasca Muswil adalah akan mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) di DPP PKB,” ujar Aman. Setelah UKK, DPP PKB akan menetapkan secara resmi Ketua DPW PKB Kepri terpilih.
Muswil DPW PKB Kepri turut dihadiri oleh Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Ansar Ahmad. Dalam kesempatan itu, Gubernur Ansar menyampaikan apresiasi dan harapannya kepada PKB.
“PKB juga selalu memberikan masukan-masukan, pikiran-pikiran yang saya kira bermaslahat buat kami. Dan semuanya kemasannya adalah bagaimana membangun Kepri ini ke depan lebih baik lagi,” kata Gubernur Ansar.
Beliau juga memandang PKB sebagai salah satu partai modern yang terus aktif menjaring aspirasi masyarakat. “Nah itulah gunanya kita bisa menjembatani kalau ada aspirasi masyarakat melalui PKB itu menjadi tugas pokok penting. Insyaallah kita kerja bareng bersama dengan stakeholder yang lain, dan kita insyaallah pastikan Kepri kita bisa lebih baik,” tutupnya.
